Tipe - Tipe Kulit Wajah Kita

Monday, March 9, 2009 Writen by Gaza
Untuk mengenali tipe kulit wajah, kita dapat melakukannya dengan cara membasahi wajah kemudian kita diamkan selama satu jam tanpa mengoleskan produk kecantikan apa pun. Setelah satu jam, dengan menggunakan tisu, tekan bagian hidung, pipi, dagu dan kening hasilnya:
  • Jika pada tisu tidak ada berkas minyak, berarti Anda memiliki kulit wajah normal.
  • Jika pada tisu ada berkas minyak dan permukaan wajah meninggalkan berkas berminyak, berarti Anda memiliki kulit wajah berminyak
  • Bila terdapat serpihan kulit yang terbawa tisu, berarti Anda memiliki kulit wajah kering
  • Bila beberapa bagian kulit wajah di daerah T (kening, hidung, dan dagu) terdapat berkas minyak, berarti Anda memiliki kulit wajah kombinasi kering-berminyak.
Nah sekian mudah-mudahan artikel ini bermanfaat untuk mengenali tipe kulit wajah kita.
Shortcut

Post a Comment